\

Tinjau Sejumlah Proyek Fasos Fasum, Arief Tekankan Kecermatan dan Ketelitian

Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah, didampingi Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Tangerang, Sugiharto, meninjau sejumlah proyek pembangunan Fasilitas Sosial (Fasos) dan Fasilitas Umum (Fasum) yang nantinya akan digunakan sebagai tempat beraktivitas serta ruang terbuka publik bagi masyarakat Kota Tangerang, Selasa, (26/09).

Dalam tinjauannya, Arief, meminta kepada kontraktor serta OPD terkait agar senantiasa mengedepankan kecermatan dan ketelitian dalam setiap proses pembangunan.

 "Dipantau terus progresnya, jangan hanya sesuai dengan rencana dan skema, tetapi juga harus rapih dan juga tertata. Makanya harus cermat dan teliti. Pay attention to detail," ujar wali kota, saat meninjau progres pembangunan Sport Center yang berlokasi di Jalan M.Toha, Kelurahan Nambo Jaya, Kecamatan Karawaci.

 "Diatur dan ditata step-stepnya, misal masih harus butuh akses untuk kendaraan berat atau untuk loading, ya dikerjain yang sesuai kebutuhan dan jalurnya," imbuhnya.

 Selain Sport Center, Arief, juga meninjau sejumlah proyek pembangunan fasilitas penunjang rumah ibadah di Kawasan Masjid Raya Al-A'zhom yakni pembangunan Gedung Graha Santri 2210 serta renovasi gedung MUI dan juga halaman depan serta gate di pintu masuk Masjid Raya Al-A'zhom.

 "Sudah mendekati hari-H nya makanya harus benar-benar cermat dalam pembangunannya, pembagian pekerja dan tukangya juga harus pas agar tidak timpang dalam pengerjaannya." pinta Arief.

 Sebelumnya, Arief, turut berkesempatan meninjau proyek pembangunan gedung di Jalan Mayjend Sutoyo yang diproyeksikan akan menjadi kantor baru Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) Kota Tangerang.

 "Ya, karena nantinya gedung DPAD yang lama akan kita jadikan Perpustakaan Pusat Kota Tangerang sehingga gedung ini kita siapkan sebagai kantor baru untuk para pegawai DPAD" tukas Arief.

BERITA LAINNYA

26 Sep 2023 16:20

RAPAT ADMIN WEBSITE DAN…