\

Tangerang Pos Reward 2024, Apresiasi dan Penghargaan untuk Pegawai Pemkot Tangerang

Tangerang Pos kembali mengadakan malam penghargaan “Tangerang Pos Reward 2024” bertajuk Pahlawan Kota Tangerang. Apresiasi ini diberikan kepada pegawai ASN di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang serta bidang Pendidikan Kota Tangerang, bertempat di Notaree Resto, Kota Tangerang, Selasa (27/2/2024).


Acara dibuka langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin, serta dihadiri oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Tangerang Indri Astuti, serta puluhan tamu undangan yakni penerima penghargaan Tangerang Pos Reward 2024.


CEO Tangerang Pos Ade Yunus menuturkan, acara Tangerang Pos Reward 2024 merupakan kali kedua digelar untuk memberikan apresiasi kepada pegawai Pemkot Tangerang yang telah berkontribusi untuk melayani masyarakat Kota Tangerang.


“Malam penghargaan Tangerang Pos Reward 2024 digelar bertepatan dengan HUT ke-31 Kota Tangerang. Kami memberikan penghargaan dalam kategori Pahlawan Kota dari 18 bidang pembangunan kota dan 5 bidang pendidikan kota,” jelas Ade.


Ia berharap, penghargaan ini dapat memberikan semangat kepada pegawai pemerintah beserta tenaga pendidik di Kota Tangerang untuk terus memberikan yang terbaik dan berinovasi dalam kemajuan Kota Tangerang.


“Tentunya dalam HUT ke 31 Kota Tangerang, kami dari Tangerang Pos memberikan doa terbaik untuk Kota Tangerang lebih maju, dan dapat berkolaborasi mewujudkan visi,” ujar Ade.


Sementara itu, berbagai penghargaan telah diterima dalam hal ini dari masing-masing bidang di OPD Kota Tangerang. Mereka memberikan ucapan terima kasih kepada Tangerang Pos atas pemberian penghargaan yang telah diterima untuk motivasi lebih baik.


“Alhamdulillah, suatu kebanggaan bagi saya menerima penghargaan kategori bidang Informasi Kota, tapi menurut saya ini bukan berkat usaha pribadi tapi karena kerjasama Team, Semoga ini menjadi motivasi bagi saya serta rekan-rekan yang lain untuk berkontribusi kepada Kota Tangerang lebih baik lagi,” ucap Kepala Bidang DIKP Diskominfo Kota Tangerang Ian Chavidz Rizqiullah.


“Penghargaan ini sebagai tafakur bagi kita semua, agar menjadi renungan bagi kita sebagai aparatur yang diberikan mandat jabatan yang diberikannya. Tentunya ini sebagai semangat bagi kita semua untuk terus memberikan yang terbaik untuk Kota Tangerang,” tutur Kepala Bidang Budaya, Disbudpar Kota Tangerang Sumangku Getar.


Hal yang sama disampaikan juga oleh Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Kota Tangerang Amsarudin Ruslani, yang juga menerima penghargaan sebagai Pahlawan Kota kategori bidang Pendidikan.


"Saya bersyukur, di hari jadi ke 31 Kota Tangerang diberikan apresiasi dari Tangerang Pos dalam penghargaan ini. Semoga ini menjadi motivasi untuk kita semua memberikan pendidikan yang terbaik untuk generasi penerus Kota Tangerang,” katanya. (dsw)


BERITA LAINNYA

27 Feb 2024 23:55

RAPAT ADMIN WEBSITE DAN…